-->

Coffee Creamer Pudding Made by @dapurspatula



Assalamualaikum.
Paling enak tuh ngemil puding apalagi panas-panas gini kan. Langsung nyess ditenggorokan. Apalagi puding sekarang bisa dikreasikan bermacam bahan dan bentuk. Selain enak juga lucu-lucu tampilannya. Kali ini saya berkreasi dengan kopi, kebetulan ada stock kopi melimpah. Saya dan paksua nggak terlalu suka minum kopi jadi biar bermanfaat dibikin puding aja. Lapisan creamer nya jadi kecoklatan ya sepertinya kelunturan lapisan kopi, ini bikinnya kemarin siang dan baru sempet difoto tadi pagi jadi luntur deh wkwkwk.

Coffee Creamer Pudding
Made by @dapurspatula

Lapisan kopi:
1 bgks agar-agar merah/plain
10 gr kopi hitam tanpa ampas
1/2 sdt black African chocolate (skip jika pakai agar2 merah)/optional
100 gr gula pasir (selera)
700 ml air biasa

Lapisan creamer:
1 bgks agar-agar plain
200 ml susu evaporasi
200 ml santan
300 ml air
100 gr gula pasir (selera)
Sejumput garam

Step:
Lapisan kopi: campur semua bahan jadi satu dalam panci, masak dengan api sedang sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Biarkan uap panas hilang.
Lapisan creamer: campur semua bahan jadi satu dalam panci, masak dengan api sedang sambil diaduk supaya santan tidak pecah sampai mendidih. Matikan api.
Penyelesaian: ambil kurleb 2 sdk sayur (selera) puding, tuang dalam loyang (saya 20cm) biarkan agak mengeras/berkulit atasnya. Ambil kurleb 2 sdk sayur puding creamer dan timpa diatas puding kopi. Lakukan sampai habis. Biarkan agak mengeras, simpan dalam kulkas sampai set.