-->

Resep Puding Coklat Lava by Ashalinaqueen



by Ashalinaqueen

Lagi pengen makan yang manis~manis yang nyoklat😋 bebikin deh jajanan fav keluarga, ga lain ga bukan, ga jauh2 dari puding 😁
Source : chef Yuda bustara


Bahan-bahan (5 porsi)
Bahan Fla:
500 ml susu cair (full cream)
2 sdm tepung maizena
1/8 sdt garam
4 sdm gula pasir
1 btr kuning telur
Bahan Puding :
1 bks tepung agar-agar coklat
500 ml susu cair (coklat)
100 gr dcc
50 g gula pasir / secukupnya
1 btr kuning telur


Langkah (45 menit)

Membuat fla: campur semua bahan fla (kecuali kuning telur), aduk perlahan dan masak dengan api sedang. setelah cukup hangat, ambil adonan sekitar 2 sendok sayur, tuang kedalam wadah kuning telur dan aduk2, lalu masukan kembali ke adonan dan masak sampai kental dan jadi fla.


Masukan fla kedalam wadah es batu dan bekukan sebentar.


Membuat puding : campur tepung agar+susu coklat+gula pasir, aduk2 dan masak dengan api sedang. Setelah cukup hangat, masukan kuning telur (lakukan dengan cara yang sama seperti membuat fla), aduk2 tambahkan coklat, masak sampai matang.


Tuang puding kedalam cetakan, cukup separuh bagian, dinginkan. Setelah puding set, keruk sedikit bagian tengah puding, isi dengan fla yang sudah beku (ditekan sedikit) lalu tuang perlahan sisa adonan sampai cetakan tertutup penuh.


Ps: *tambahkan rhum atau vanila pada fla bila suka *bisa gunakan skm yang dicairkan sebagai ganti susu full cream *takaran gula pasir pada fla dan puding sesuaikan dengan selera *kuning telur membuat puding terasa lebih creamy, skip aja kalo ga suka ^^